TBM BINTANG

TBM BINTANG
"Belajar Bersama Menggapai Impian"

Apa kabar Anda hari ini ??? Alhamdulillah LUAR BIASA !!

Kamis, 19 Juli 2012

17an Versi TBM BINTANG Datang Lebih Awal


Liburan datang.. liburan datang!!! Sorak anak-anak bimbel BINTANG dengan gempita saat liburan sekolah telah menjelang. Anak-anak tentu saja senang sekali dengan liburan kali ini karena artinya mereka telah menyelesaikan kegiatan belajarnya selama kurang lebih satu tahun dengan hasil ahir yang memuaskan. Musim liburan tidak berarti kegiatan dari TBM BINTANG juga terhenti. Nyatanya, para pengajar masih setia mendampingi adik-adik mengisi liburannya agar tetap bermanfaat meski tidak ada kegiatan pembelajaran.
Salah satu kegiatan yang diselenggarakan oleh para pengajar untuk mengisi liburan adik-adik adalah dengan pengadaan lomba tujuhbelasan. Dinamakan lomba tujuhbelasan karena momen ini sekaligus digunakan untuk memperingati HUT RI ke-67. Meski puncak perayaan tujuh belas Agustus masih lama, namun lomba-lomba untuk memeperingatinya sudah diselenggarkan mulai dari musim liburan. Hal ini dikarenakan pada tanggal 17 Agustus kita sudah menjalankan ibadah puasa dan tidak dimungkinkan untuk menyelenggarakan lomba-lomba yang cukup menguras tenaga. Selain itu, seksi rohani Angkatan Remaja Lodoyong juga sudah memiliki agenda-agenda ramadhan yang akan diikuti adik-adik untuk lebih menyemarakkan hari-hari puasa mereka.
Beberapa lomba yang diselenggarakan antara lain makan kerupuk, memindahkan benda, balap kelereng dan mengambil koin dari sebuah semangka yang sudah dilumuri oleh kecap oleh panitia sebelumnya. Ke empat lomba tersebut dilaksanakan dalam satu hari, yaitu pada hari Jum’at (13 Juli 2012) sore di halaman rumah bapak Mujadi. Walaupun publikasi kegiatan tersebut kurang menyebar, namun hampir sebagian besar anak bimbel datang dan mengikuti lomba dengan semangat. Bahkan ada beberapa anak yang mengikuti ke empat lomba tersebut.
Persaingan berlangsung dengan sangat seru. Setiap peserta lomba menginginkan kemenangan dan hadiah yang telah disiapkan oleh panitia. Meski bersaing dengan sangat ketat, mereka tetap menyemangati satu sama lain. Inilah yang selalu diajarkan di TBM BINTANG, saling menghargai dan saling menyemangati kepada sesama teman meski mereka sedang bersaing memperebutkan posisi yang terbaik. Dan akhirnya setelah melalui perjuangan yang cukup melelahkan, inilah para juara-juara kita! Untuk lomba makan kerupuk dimenangkan oleh Fajar, Syafi’i dan Iqbal. Lomba memindahkan benda dimenangkan Fajar, Yoga, Fera. Juara lomba balap kelereng diraih oleh Khoiri, Anggit dan Fajar. Sedangkan untuk lomba ambil koin dimenangkan Fajar, Intan dan Yuyun.
“Baru kali ini kita mengadakan acara yang hanya dengan satu kali pertemuan panitia dan acara bisa berjalan dengan sukses. Selamat juga untuk para juara-juara kita hari ini.” kata Herny sang ketua panitia.
Penutupan acara pada sore itu dilalui dengan acara makan bersama semangka yang sebelumnya dijadikan objek untuk perlombaan. Lagi-lagi kebersamaan anak-anak bimbel BINTANG terlihat sangat membanggakan. Mereka dapat membaur satu dengan yang lainnya meski umur mereka berbeda-beda. Akhirnya, selalu semangat dan isilah liburan dengan kegiatan-kegiatan yang luarrr biasa! Semoga kebersamaan ini akan menjadi kenangan yang indah di masa depan :)
 _belajar bersama menggapai impian_
Ikha Tyas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar